Senin, 06 Agustus 2012

CARA MENGATASI RASA GALAU

Iping - iping yang sedang bergalau ria. Galau memang tidak dapat di pungkiri pada kehidupan yang hanya satu kali ini. Apalagi bagi mereka yang memiliki kekasih / pacar. Paling tidak dalam satu minggu mereka dapat merasakan sensasi galau sebanyak tiga kali bahkan lebih. Kebanyakan galau mulai menyerang tubuh ketika putus dari pacar, kehilangan pekerjaan, ada sanak saudara yang meninggal dan lain sebagainya. Dan saya memiliki tips dan pengalaman pribadi yang sangan efektif untuk membasmi virus galau.

1. Berjalan Kaki














Berjalan dengan santai mengelilingi perumahan atau di jalan raya biasanya saya lakukan untuk menghilangkan virus galau. Ini cukup efektif, terlebih jika kita berjalan pada saat malam hari, Dengan berjalan kaki, kita dapat merenungi kesalahan kita sendiri dan dapat berfikir tenang.

2. Tidur
























Yups, tidur adalah hal yang super efektif untuk menghilangkan galau. Otak yang bekerja keras memikirkan kegalauan kita dapat beristirahat dan dapat mengembalikan kesegaran otak sehingga kita dapat mengatasi kegalauan tersebut.

3. Mendengarkan Musik













Mendengarkan musik adalah salah satu cara menghilangkan galau. namun, iping harus pada teliti memilih lagu yang akan didengar. Apabila memilih lagu dengan nada sedih dan lirik yang sama sengsaranya dengan hidup iping. Bukannya menghilangkan galau, yang ada korban bunuh diri karena galau. Pilihlah lagu yang membangkit kan semangat sesuai selera iping.

4. Curhat














Curhat adalah salah satu cara menghilangkan galau. Namun, pastikan teman curhat iping adalah teman yang bisa di percaya / teman akrab. Jangan curhat di djaring sosial ! Mengapa ? hal itu hanya memperburuk keadaan dan membuat semua orang tau masalah yang sedang anda hadapi, baik orang yang anda kenal maupun tidak.

5. Mendekatkan diri kepada Maha Pencipta



















Ini adalah cara yang paling mutakhir dari segala cara. Semua kegalauan iping akan kembali kepadaNya. Mengadu lah padaNya atas semua kegalauan anda. Bagi yang beragama Islam, Shalat lah kemudian berdoa dan mintalah petunjuk dari maha petunjuk.

Semoga rasa galau iping - iping semua dapat hilang dalam waktu kurang dari satu hari, karena apabila galau lebih dari satu hari dapat menyebabkan efek samping yang buruk bagi kesehatan iping sekalian

0 komentar:

Posting Komentar